Hai, ada yang bisa kami bantu?

[Ongkos Kirim] Apa itu ongkos kirim dan bagaimana cara memeriksa ongkos kirim untuk pesanan saya?

Ongkos kirim (Ongkir) adalah biaya yang dikeluarkan oleh Penjual saat mengirimkan paket kepada Pembeli. Karena Penjual akan menyiapkan dan mengirimkan paketnya sendiri, jika Anda membeli dari Penjual yang berbeda maka Anda harus membayar biaya pengiriman berbeda yang dikenakan oleh setiap Penjual.


Contoh: Jika Anda membeli produk X dari Penjual A (biaya pengiriman Rp12.000) dan produk Y dari Penjual B (biaya pengiriman Rp20.000), maka total biaya pengiriman pesanan akan menjadi Rp32.000.


Anda dapat memeriksa perkiraan biaya pengiriman untuk produk yang akan dipesan melalui halaman Rincian Produk atau saat melakukan Checkout.


Pada halaman Rincian Produk

Pilih bagian Informasi Ongkir untuk melihat perkiraan biaya pengiriman dan jangka waktu pengiriman untuk beserta pilihan jasa kirim yang ditawarkan.


Melihat biaya pengiriman dan informasi pengiriman melalui halaman detail produk di Aplikasi Shopee



Pada halaman Checkout Biaya pengiriman akan ditampilkan pada bagian Opsi Pengiriman, sesuai jasa kirim yang Anda pilih. Total biaya pengiriman pesanan akan ditampilkan pada bagian Total Pembayaran.


Biaya pengiriman dan subtotal untuk pesanan pada halaman Checkout di Aplikasi Shopee


⚠️Catatan

Jika Anda membeli beberapa produk dari Penjual yang sama dalam 1 (satu) pesanan, Anda hanya akan dikenakan biaya pengiriman 1 (satu) kali.

Apakah artikel ini berguna?
Ya
Tidak